Sudah Pasti Terdegradasi, Persela Ingin Akhiri Kompetisi Dengan Kemenangan

Pelatih caretaker Persela Lamongan Ragil Sudirman (kiri) didampingi pemain Valentino Telaubun berbicara di sesi konferensi pers virtual sebelum pertandingan melawan PSIS Semarang pada pekan terakhir Liga 1 Indonesia, Senin (28/3/2022). (ANTARA/Aldi Sultan Pelatih caretaker Persela Lamongan Ragil Sudirman (kiri) didampingi pemain Valentino Telaubun berbicara di sesi konferensi pers virtual sebelum pertandingan melawan PSIS Semarang pada pekan terakhir Liga 1 Indonesia, Senin (28/3/2022). (ANTARA/Aldi Sultan
Jakarta: Jelang laga lawan PSIS Semarang dalam pekan terakhir Liga 1 musim 2021-22, Persela Lamongan yang sudah dipastikan terdegradasi tetap mengerahkan semua kemampuan untuk meraih kemenangan. Hal itu diungkapkan oleh caretaker Persela, Ragil Sudirman.

 

Ivan Carlos dkk ingin menutup kompetisi dengan kemenangan sekaligus menjadi obat pelipur lara untuk LA Mania. Ragil pun mempersiapkan anak asuhnya untuk mengeluarkan seluruh kemampuan.

 

"Yang jelas pertandingan untuk menghadapi PSIS, saya katakan kepada anak-anak untuk bermain fight," ujar Ragil dilansir dari Antara, 29 Maret 2022.

 

Dirinya mengaku akan mencoba memainkan pemain muda yang belum dapat kesempatan tampil. Laga menghadapi PSIS merupakan pertandingan terakhir Persela di kasta tertinggi sepakbola Indonesia. Sebab Persela sudah pasti terdegradasi.

 

Saat ini Laskar Joko Tingkir berada di peringkat ke 17 dengan torehan 21 poin dari 33 pertandingan. Persela dipastikan turun kasta di musim pertandingan berikutnya.


(UWA)

Berita Terkait