Besok, Bonek Geruduk Kantor PSSI Jatim

Bonek saat mendukung Persebaya di Stadion GBT. (ist) Bonek saat mendukung Persebaya di Stadion GBT. (ist)

SURABAYA: Bertepatan Hari Pahlawan, pendukung Persebaya 'Bonek' berencana  menggelar aksi unjuk rasa di Gedung Grahadi dan Kantor PSSI Jatim, Rabu 10 November 2021.

Massa peserta aksi yang dikoordinasi Andie Peci ini tergabung dalam Arek Bonek 1927. Total peserta aksi diklaim berjumlah massa 1.927 orang.

Dalam dua hari ini, akun-akun medsos bonek masih bertebaran  surat pemberitahuan aksi unjuk rasa yang dikirim ke Polrestabes Surabaya, salah seorang pentolan Bonek.

Aksi ini dilakukan untuk mendesak PSSI melakukan revolusi wasit sepakbola Indonesia. Sebelum Andie Peci sempat mengancam PSSI akan melakukan aksi jika wasit yang memimpin Persebaya vs Persela tidak dihukum.

BACA: Blunder Pimpin Laga Persebaya vs Persela, Wasit Musthofa Umarella Diistirahatkan

Komdis PSSI akhirnya menghukum wasit Musthofa Umarella dengan larangan mempimpin pertandingan di Liga 1 dan Liga 2 hingga batas waktu yang belum ditentukan. Namun hukuman ini tidak membuat bonek puas.

"Itu hukumannya tidak jelas. Distirahatkan, tapi tidak diumumkan sampai kapan. Tidak serius, tidak punya komitmen membenahi wasit," sebut Andi Peci di berbagai akun medsos.

Sementara hingga malam, kabarnya pihak Polrestabes Surabaya tidak memberikan ijin terkain aksi massa yang rencananya digelar mulai pukul 11.00 WIB ini.


(TOM)

Berita Terkait