Liga 1 Berlanjut, Kapolres Malang : Kemungkinan Besar Tanpa Penonton

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

MALANG : Liga 1 Indonesia hingga kini masih belum mendapat lampu hijau. Sebab, izin dari pihak kepolisian belum turun. Mengenai hal ini, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar bertatap muka dengan aremania.

Dalam kesempatan itu, Hendri mengatakan hingga saat ini memang belum ada izin resmi terkait bergulirnya kembali Liga 1. Namun jika nantinya tetap berlanjut, Hendri menyebut jika Liga 1 kemungkinan besar tanpa penonton. 

"Kami berharap nantinya jika Liga 1 bergulir, aremania bisa nobar di wilayah masing-masing. Kami akan fasilitasi," kata Hendri Umar Jumat 16 Oktober 2020.

Meski demikian, dia optimis jika liga bergengsi di Indonesia itu bisa kembali digelar, lantaran penyebaran covid sudah mulai turun. Khususnya di wilayah Kabupaten Malang. Meskipun, hingga saat ini masih ada penambahan kasus pasien positif covid-19. Namun angka kesembuhannya, juga sangat tinggi sekitar 90 persen.

“Kami berpesan kondisi seperti ini jangan lantas menjadikan kita bereuforia dan menganggap covid-19 sudah berakhir. Tetap jaga kesehatan, terapkan protokol kesehatan," terangnya. 


(ADI)

Berita Terkait