Banjir Belum Surut, 6.295 Rumah di Lamongan Masih Terendam

Banjir di Lamongan/metrotv Banjir di Lamongan/metrotv

LAMONGAN: Banjir akibat meluapnya Sungai Bengawan Jero di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, masih belum kunjung surut. Ribuan rumah warga yang tersebar di 50 desa hingga kini masih terendam air.

Data dari Pusdalops BPBD Kabupaten Lamongan menyebutkan, terdapat 6.295 rumah di 50 desa yang tersebar di 6 kecamatan masih terdampak banjir.

"Meliputi, Kecamatan Glagah, Karangbinangun,  Kalitengah, Turi, Deket, dan Kecamatan Karanggeneng, " ujar Muslimin petugas BPBD Lamongan, Minggu 26 Februari 2023.

BACA: Tangani Banjir Lamongan, Khofifah: Butuh Rp65 Miliar!

Selain merendam pemukiman warga dengan ketinggian mencapai 40 centimeter, banjir juga menyebabkan akses jalan warga terputus. Ribuan hektar lahan pertanian dan juga tambak warga terendam banjir sehingga petani gagal panen.

Diperkirakan, banjir akan berlangsung lama mengingat masih tingginya curah hujan. Selain itu air banjir dari meluapnya Sungai Bengawan Jero tidak bisa langsung mengalir ke Bengawan Solo karena debit air masih tinggi.

 


(TOM)

Berita Terkait