MOJOKERTO: Ratusan crosser dari berbagai daerah berpacu dalam Kejurnas Motorcross memperebutkan Piala Kasal 2023 di Sirkuit Gajah Mada, Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu pagi, 6 Mei 2023.
Sebanyak 18 kelas dilombakan dalam kejurnas yang digelar selama dua hari. Di antaranya MX 125, MX 85, MX 65, MX 50, bebek modif 125 cc open, sport 41 modifikasi open serta sport dan trail open.
"Selain membangkitkan kembali gairah para atlet dan penghobi motor trail, kejurnas Motorcross piala Kasal 2023, juga untuk mencari bibit- bibit baru potensial yang berprestasi, baik di kancah nasional maupun internasional, " ujar Asisten Potensi Maritim (Aspotmar), Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah.
BACA: Keren, Pebasket Jatim Lolos Seleksi NBA Academy Asia
Kejurnas Motorcross Kasal Cup 2023 yang sempat vakum tujun tahun ini akan digelar lima putaran. Setelah di Mojokerto, kejurnas akan diselenggarakan secara berurutan di Tegal, Salatiga dan Gresik.
"Putaran terakhir di Deli Serdang, Sumatera Utara, " ujarnya.
(TOM)