BALI: Persik Kediri membuat kejutan usai menundukkan tim papan atas Arema FC pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu malam 27 Februari 2022. Skuad Macan Putih menang 1-0 berkat gol tendangan bebas Risna Prahalabenta.
Kedua tim membuka permainan dengan tempo lambat sehingga tak banyak tercipta peluang di 10 menit laga berjalan. Pada menit ke-18, Arema mendapatkan peluang lewat Johan Ahmad Farizi, tetapi umpan silangnya bisa ditangkap kiper Persik, Dikri Yusron.
Menginjak menit ke-21, Singo Edan kembali mengancam gawang Persik melalui tendangan bebas Rizky Dwi, tapi langsung diblok Dikri. Setelah itu, gantian Persik yang mendapat peluang melalui Youssef Ezzejjari yang arah bola tendangan jarak jauhnya melambung ke atas gawang kiper Adilson Maringa.
BACA: Berkelas, Ini Ucapan Samsul Arif Usai Robek Gawang Arema
Pada menit ke-42, Johan Ahmad Farizi mendapatkan bola muntah dari luar kotak penalti dan langsung melesatkan tendangan yang membentur mistar gawang Persik. Setelah itu, Arema kembali mendapat peluang emas melalui Carlos Fortes yang bisa ditepis Dikri. Skor kacamata 0-0 tidak berubah hingga turun minum.
Menginjak babak kedua, Persik langsung mengirimkan serangan cepat ke pertahanan Arema dan mendapat peluang lewat tendangan Risna. Tapi, gol yang mereka cari belum tercipta karena upaya tersebut bisa dihalau kiper Adilson.
Gol Persik baru benar-benar tercipta ketika Arema makin gencar memberi tekanan pada menit ke-85. Saat itu, golnya dicetak Risna lewat sebuah tendangan bebas melengkung yang menyasar sudut kanan atas gawang Singo Edan.
Menjelang babak kedua berakhir, kiper Adilson sampai ikut merapat ke depan gawang Persik untuk memaksimalkan peluang tendangan sudut. Tetapi, gol balasan tak kunjung tercipta dan Persik keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.
Hasil pertandingan membuat Persik naik ke urutan delapan klasemen sementara dengan koleksi 36 poin. Sementara itu, Arema masih berada di posisi dua dengan koleksi 55 poin dan membuang peluang untuk menyalip Bali United yang berada di puncak dengan jarak dua poin.
Susunan Pemain
Arema FC: Adilson Maringa; Johan Ahmad Farizi, Fabiano da Rosa, Sergio Domingos, Rizky Dwi (Diego Michiels 46'), Jayus Hariono Sandi Sute 46'), Renshi Yamaguchi, Ryan Kurnia (Ridwan Tawainella 58'), Muhammad Rafli (Dedik Setiawan 46'), Dendi Santoso (Genta Alparedo 74'), Carlos Fortes.
Persik Kediri: Dikri Yusron; Agil Munawar, Arthur Felix, Risna Prahalabenta, Yusuf Meilana (Ibrahim Sanjaya 63'), Muhammad Taufiq, Marwin Janver, Moch Fahmi (Jeam Sroyer 60'), Ady Eko, Faris Aditama (Antoni Putro 81'), Youssef Ezzejjari.
(TOM)