SLEMAN: Empat kemenangan beruntun diraih Arema FC setelah mengalahkan Persiraja 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, berakhir dengan skor 0-2, Sabtu malam, 23 Oktober 2021. Episode positif ini membuat Singo Edan mantap di peringkat 4 klasemen sementara Liga 1.
Keunggulan Arema atas Persiraja sudah dicatatkan sejak laga baru berumur empat menit. Muhammad Rafli sukses membobol gawang Persiraja melalui eksekusi tendangan bebas jarak jauh.
Bola yang dilepaskannya dari sisi kiri coba disambar oleh Dedik Setiawan. Namun, bola tak terjangkau dan justru meluncur masuk ke gawang dan tanpa bisa dihalau kiper Persiraja, Fakhrurrazi Quba.
Setelah gol cepat, Arema bisa menciptakan sejumlah peluang tambahan. Namun , sampai babak pertama berakhir kedudukan masih tetap 1-0.
BACA: MS Glow dan Emtek Sponsori Liga 3 Se-Jawa
Memasuki babak kedua, Arema bisa menggandakan keunggulan dalam tempo cepat. Paruh kedua berjalan 11 menit, Carlos Fortes turut mencatatkan namanya di papan skor.
Setelah beradu lari dengan pemain bertahan Persiraja, Fortes melepas tembakan keras yang bolanya tak bisa dijangkau oleh Quba. Bola lantas melesak masuk ke gawang serta mengubah skor menjadi 2-0.
Sebelum pertandingan berakhir, ada insiden menarik yang muncul dari tepi lapangan. Kartu merah dikeluarkan wasit Sance Lawita untuk Shori Murata yang sejatinya sudah ditarik keluar dan ada di bench. Penyebabnya, dia tak memakai baju di pinggir lapangan.
Insiden tersebut sekaligus menandai berakhirnya pertandingan Persiraja vs Arema FC. Singo Edan mengunci kemenangan 2-0 sekaligus menggusur Persija Jakarta dari peringkat keempat klasemen Liga 1 2021-22.
Arema FC kini mengumpulkan 15 poin dari 8 pertandingan hasil 4 kemenangan beruntun serta 3 kali imbang. Sementara, Persiraja Banda Aceh masih berkutat di peringkat ke-17 dengan 4 poin, hasil 1 kemenangan dan sekali imbang dari 8 laga.
Persik Cetak Kemenagan Perdana
Selain Arema, tim Jatim lain yang mencetak kemenangan adalah Persik Kediri. Macan Putih mengalahkan Persipura 4-2 sekaligus menjadi kemenangan pertama di pentas Liga 1. Sementara Derby Jatim antara Persela vs Persebaya berakhir imbang 1-1.
Hasil paling buruk dicatatkan Madura United setelah kalah 2-3 dari Persija. Hasil ini membuat Madura United masih berkutat di posisi papan bawah tepat peringkat 12. Sementara Persebaya dua strip diatasnya dengan mendulang 10 poin.
(TOM)