Libas Persija, Persebaya Naik ke Posisi Tiga

Pesepak bola Persebaya Surabaya Osvaldo Haay (kelima kiri) membawa bola usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat) Pesepak bola Persebaya Surabaya Osvaldo Haay (kelima kiri) membawa bola usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)
Jakarta: Persebaya Surabaya berhasil naik ke posisi tiga klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2019. Tren positif itu mereka raih setelah menaklukkan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa 17 Desember.

Pertandingan berlangsung sengit dengan dominasi tuan rumah. Tapi Persebaya yang suporternya dilarang hadir, malah tampil lebih efektif dengan serangan balik yang mematikan. Bonek--julukan suporter Persebaya dilarang datang karena sedang terkena sanksi.

Laga baru bergulir delapan menit. Bajul Ijo sudah langsung unggul lewat Osvaldo Haay. Striker timnas Indonesia U-23 itu hanya perlu menyontek operan David Silva untuk merobek gawang Persija yang dijaga Andritany Ardhiyasa.

Terlecut dengan gol tersebut, Persija langsung tampil makin agresif yang imbasnya kendur lini belakang. Alhasil, Diogo Campos mampu mencetak gol kedua untuk Persebaya setelah menerima umpan pendek Osvaldo pada menit ke-23.

Gol balasan yang ditunggu-tunggu Persija baru lahir lewat Marko Simic pada menit ke-31. Prosesnya tidak terlalu baik karena tercipta setelah menyepak bola muntah tendangan penaltinya sendiri yang ditepis kiper Persebaya, Miswar Saputra.

Wasit memberikan hadiah tendangan penalti karena bek tengah Persebaya Otavio Dutra melakukan handsball di kotak terlarang. Itupun terjadi karena tingginya tekanan yang diberikan Persija.

Jual beli serangan masih kerap terjadi pada babak kedua. Namun para pemain dari kedua tim selalu gagal melakukan penyelesaian akhir hingga pertandingan berakhir. Skor 1-2 untuk keunggulan tim tamu tidak berubah.

Hasil pertandingan ini membuat Persebaya naik ke urutan tiga klasemen sementara dengan koleksi 51 poin. Mereka hanya berselisih 1 poin dengan Persipura yang berada di posisi kedua dan berpeluang lebih besar mendapat tiket play-off AFC Cup. 

Sementara itu, Persija masih tergolong tim papan bawah atau tepatnya di posisi 13 karena baru memiliki 41 poin. Situasi itu bukan hal yang baik bagi Macan Kemayoran--julukan Persija selaku sebagai juara Liga 1 tahun lalu.

Susunan Pemain

Persija Jakarta: Ardhiyasa, Sofyan, Sucipto, Xandao, Aryanto, Lestaluhu, Chand, Sute (Pamungkas 76'), Ridwan (Prabowo 31'), Simanjuntak (Susanto 76'), Simic.

Persebaya Surabaya: Saputra, Otavio, Pranata, Williams, Irianto, Haay, Hidayat (Slamat 67'), Fernando (Jaya 53'), Maulana (Araya 90+1'), Diogo Campos, David Silva. 


(IDM)

Berita Terkait