Lagi, Motor Pengepul BBM di Situbondo Terbakar

Kondisi motor bertangki modifikasi yang hangus terbakar. (metrotv) Kondisi motor bertangki modifikasi yang hangus terbakar. (metrotv)

SITUBONDO: Motor bertangki modifikasi menampung BBM jenis pertalite kembali terbakar di samping stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Landangan, Kecamatan Kapongan, Situbondo, Jawa Timur, Selasa 24 Agustus 2021.  

Kobaran api membuat motor milik Salman Hidayat warga Jatisari, Kecamatan  Arjasa ini hangus terbakar.  Api juga sempat merembet ke lahan tebu milik warga sekitar. Namun berhasil dipadamkan. 

Salah satu saksi, Rizal mengatakan diduga mesin motor masih menyala saat pemiliknya memindahkan pertalite dari tangki modifikasi ke jerigen. "Percikan api langsung menyambar jerigen berisi pertalite, " ujarnya.  

BACA: Rumah Ambruk di Tambaksari, 1 Meninggal

Tercatat, kejadian kebakaran ini  motor pengepul BBM sudah dua kali. Beberapa waktu lalu terjadi sekitar SPBU Banyuanyar. Bahkan sempat motor modif ini  juga diamankan, namun kasusnya tak berlanjut. 

Di Situbondo, motor modifikasi jenis ini marak,  namun tak pernah ditertibkan petugas.  Mereka memodifikasi tangki lebih besar untuk menampung BBM yang dijual kembali di desa-desa terpencil. 
 


(TOM)

Berita Terkait