"Kami juga menyiapkan dua unit mobil dapur lapangan, satu unit mobil watercannon, satu unit mobil SAR serta empat unit (R4), 12 unit (R2) serta dua unit truk boks," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko, Minggu 17 Januari 2021.
Gatot mengatakan, seluruh personel akan bergabung dan berkoordinasi dengan Polres Lumajang.
"Sekarang mereka sudah berada di sana untuk bertugas," katanya.
Diketahui, Gunung Semeru yang berada di Kabupaten Lumajang kembali erupsi. Erupsi kali ini ditandai dengan semburan abu setinggi 4,5 Km ke arah Timur Laut, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro.
(ADI)