BLITAR: Baru dimulai, SMU Negeri 1 Kota Blitar terpaksa kembali menghentikan proes belajar tatap muka. Penyebabnya, dua siswanya terkonfirmasi positif covid-19.
Dari pantuan di lapangan Rabu 2 Desember 2020, pintu gerbang sekolah ditutup rapat. Nyaris tidak ada aktivitas di lingkungan sekolah.
Sekretaris Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Blitar, Hakim Sisworo mengatakan penghentian belajar tatap muka di SMA Negeri I Blitar untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 yang semakin meluas di lingkungan sekolah.
"Untuk sementara tiga hari dilakukan penutupan. Selain dilakukan penyemprotan desinfektan juga kita lakukan tracing, " ujarnya.
Dari hasil penelusuran, dua siswa yang terpapar positif covid-19 setelah kontak erat dengan orang tuanya. Sebelumnya, orang tua mereka yang bekerja di lingkup Pemerintah Kabupaten Blitar dinyatakan terjangkit virus korona.
Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur sendiri telah melakukan belajar tatap muka di SMA Negeri I Blitar sejak bulan Agustus lalu, meskipun Kota Blitar masih berstatus zona orange.
"Kami akan melakukan evaluasi lagi terkait belajar tatap muka di SMA Negeri I ini, " ucapnya.
(TOM)