PROBOLINGGO : Warga Probolinggo digegerkan dengan video seorang kakek pengamen menyawer biduan dangdut sambil berjoget, Selasa 2 Agustus 2022. Video tersebut pun viral di media sosial hingga mengundang reaksi netizen. Kalangan netizen mengecam ulah kakek tersebut karena uang hasil meminta di jalanan justru dibuat untuk foya-foya dan menyawer biduan.
Belakangan diketahui, kakek pengamen tersebut berinisial M (58) warga Desa Alastengah, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo. M diketahui tiap hari mangkal di bawah lampu merah Kraksaan. Dalam video yang beredar, tampak kakek pengamen M menyawer biduan sambil berjoget di atas panggung.
Menanggapi video kakek pengamen yang viral di medsos tersebut, petugas Satpol PP Probolinggo langsung bergerak. Mereka kemudian menggelar razia di beberapa lokasi dan berhasil mengamankan kakek tersebut saat mengamen di lampu merah.
Baca juga : Pemkot Surabaya Minta Pegangkutan Sampah Tak Lebih Dari Sehari
“Kami mengamankan seorang pengamen yang saat ini di Probolinggo sedang viral. Karena apa, uang hasil mengamen dipakai untuk menyawer bukan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari,” katan Ahli muda Satpol PP Probolinggi, Budi Utomo.
Dia mengatakan, jajarannya akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk memfasilitasi rumah singgah bagi kakek M agar tidak lagi bekerja mengamen di jalanan.
(ADI)