SIDOARJO: Kecelakaan maut terjadi di tol Sidoarjo, Senin dini hari, 10 Oktober 2022. Tiga penumpang bus pariwisata tewas setelah menabrak menabrak guardriil di Kilometer 762.800, tepatnya di Kecamatan Tanggulangin.
Tiga orang yang meninggal adalah Moch Rofik Hidayat (45) asal Watu Golong, Kecamatan Krian, Sidoarjo. Yana asal Krian, Sidoarjo dan Berryl Chafa (14) asal Menganti, Gresik. Mereka adalah rombongan karyawan PT. Jayamas Medica Industri (JMI) menuju ke Krian Sidoarjo, usai berwisata ke Bali.
“Ada tiga korban meninggal dunia, dua warga Krian, Sidoarjo dan satunya warga Menganti, Gresik. Untuk penumpang yang mengalami luka berat ada sekitar empat orang dan ada puluhan penumpang mengalami luka ringan,” ujar Kasat PJR Polda Jatim, Kompol Dwi Sumrahadi.
BACA: Bus Malam Tabrak Rumah di Jalur Pantura Lamongan
Hasil olah TKP petugas, bus pariwisata nopol AA 1688 ED, yang dikemudikan Agus Supriyanto (51) asal Gambar, Wonodadi, Blitar tersebut terjadi sekitar pukul 02.45 WIB. Bus melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan tinggi.
Setibanya tepat di kilometer 762.800, pengemudi diduga mengantuk sehingga menabrak guardriil sebelah kiri dan menyerempet tiang beton jembatan kemudian oleng ke kanan menabrak barrier beton pembatas tengah jalan tol sampai terguling di tengah jalan.
“Dugaan sementara penyebab kecelakaan Bus dari Bali tujuan Krian, Sidoarjo itu dikarenakan pengemudi mengantuk, ” ujarnya.
(TOM)