MAGETAN: Proyek talud (beton penahan tanah) sungai kali gandong di Kabupaten Magetan, Jawa Timur amblas diterjang banjir pasca hujan deras, Jumat kemarin, 12 November 2021. Akibatnya, pengerjaan proyek senilai Rp 26 miliar dari dana APBN dipastikan molor.
Dari pantuan di lokasi, proyek pembangunan talud sungai kali gandong sepanjang 70 meter di Jalan Basuki Rahmad, Kota Magetan, amblas setelah diguyur hujan deras.
Proyek senilai Rp 26 miliar berada di tiga titik dikerjakan Balai Besar Wilayah Bengawan Solo (BBWS) mengalami keretakan pada permukaan talud.
BACA: Diguyur Hujan 4 Jam, Petani Bawang Merah Tulungagung Merugi
Menurut Ahmad, pengawas proyek talud, tanah di sekitar talud kurang padat sehingga menjadi ambles dan retak-retak akibat diterjang banjir.
"untuk pondasi talud masih tetap aman dan tidak mengalami kerusakan, " ujarnya.
Namun akibat amblas, pengerjaan talud sungai kali gandong menjadi molor. Sebab harus ada perbaikan ulang. Seharusnya proyek sudah rampung pada pertengah bulan November ini.
(TOM)