JAKARTA: Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan bertolak ke Lumajang, Jawa Timur, Selasa besok, 7 Desember 2021. Kepala Negara ingin meninjau secara langsung kondisi masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Semeru.
"Besok Pak Presiden ke Lumajang untuk melihat dampak bencana," ujar Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono kepada wartawan, Senin, 6 Desember 2021.
Jokowi sudah menginstruksikan Kepala BNPB Mayjen Suharyanto, Kepala Basarnas Marsekal Muda TNI Henri Alfiandi, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk bertindak cepat. Perintah serupa diberikan kepada Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
BACA: 6 Jenazah Ditemukan, Korban Meninggal Erupsi Semeru Jadi 21 Orang
Presiden ingin jajarannya melakukan langkah-langkah tanggap darurat atas peristiwa erupsi Gunung Semeru. Pencarian korban dan penyelamatan warga harus menjadi prioritas utama.
"Lakukan tindakan secepat mungkin. Cari dan temukan korban, berikan perawatan kepada korban luka-luka dan lakukan penanganan dampak bencana," ujar Menteri Sekretaris Negara Pratikno mewakili Presiden dalam konferensi pers, Minggu, 5 Desember 2021.
Presiden juga memeritahkan agar bantuan pelayanan kesehatan, penyediaan logistik kebutuhan dasar, serta perbaikan infrastruktur dapat diselesaikan dalam waktu yang sangat singkat.
(TOM)