Belum diketahui penyebab WS dirawat. Berdasarkan foto yang beredar, WS tampak lemas dan rebahan di atas ranjang sambil mengenakan masker. Sementara selang infus juga masih menempel di lengan. Tak hanya itu, WS juga terlihat masih mengenanakan baju batik.
Ajudan Whisnu Sakti, Aditya membenarkan informasi tersebut. Aditya mengaku, WS mengeluh tidak enak badan sejak pagi kemarin. Namun, WS memaksa tetap beraktivitas, menyelesaikan urusan pekerjaan sebagai wakil wali kota.
"Akibatnya, kondis WS semakin drop, sehingga terpaksa dilarikan ke rumah sakit,” katanya.
Ketua DPC PDIP Kota Surabaya Dominikus Adi Sutarwijono mengaku mendengar kabar sakitnya Whisnu Sakti tersebut. Namun, Adi belum mengetahui jenis sakitnya
"Saya tidak bisa menyebutkan sakit apa. Tapi kami, kader-kader PDI Perjuangan, mendoakan Mas Whisnu Sakti Buana agar dikaruniai kekuatan dan kesembuhan, sehat seperti sedia kala,” ujarnya.
(ADI)