28 Warga Desa Wonorejo Positif Covid-19

Penyemprotan disinfektan dilakukan petugas BPBD Situbondo, Selasa 8 Fabruari 2022. (metrotv) Penyemprotan disinfektan dilakukan petugas BPBD Situbondo, Selasa 8 Fabruari 2022. (metrotv)

SITUBONDO: Sebanyak 28 warga Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur terpapar covid-19. Menghindari penyebaran makin meluas penyemprotan disinfektan dilakukan petugas BPBD Situbondo, Selasa 8 Fabruari 2022.

Penyemprotan cairan disinfektan massal ini menyasar rumah warga di Dusun Jelun dan Dusun Pandean. Sebab di dua lokasi ini,  28 warganya positif covid-19 sejak dua hari terakhir.

Di Dusun Jelun, petugas menyemprot puluhan rumah warga di tiga RT sekaligus yaitu RT 15, 16 dan 18. Sementara di Dusun Panden, ada dua RT.

BACA: 9 Siswa Positif Covid-19, SMPN 1 Kota Blitar Ditutup 15 Hari

Kepala BPBD Situbondo Zainul Arifin mengatakan penyemprotan massal di rumah rumah warga lantaran seluruh warga yang positif menjalani isolasi mandiri di rumah masing- masing

"Dua dusun per liternya itu pokoknya 5 galon. Karena yang positif warga di sini ada 28 orang, " ujarnya.

Sementara Satgas Penanggulangan Covid-19 Situbondo mencatat lonjakan warga terpapar covid terjadi dalam tiga hari terakhir. Hingga Senin malam, sudah terdapat 27 warga positif. Tiga  diantaranya dirawat di RSUD,  3 pasien di isolasi terpadu dan 21 warga isolasi mandiri.

 


(TOM)

Berita Terkait