PROBOLINGGO: Gara-gara melihat sejumlah anak bermain layangan, seorang sopir truk ekspedisi tewas tertabrak kereta api di Probolinggo, Jawa Timur, Selasa 21 Februari 2023.
Kecelakaan kereta api ini bermula saat korban Iklar Ardiles, 45 tahun, warga Kelurahan Jati, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo hendak mengantar solar untuk truk yang mogok di jalur pantura.
Setelah sampai di lokasi, sembari menunggu rekannya mengisi solar, korban melihat sejumlah anak-anak asyik bermain layang - layang.
Saat melihat layang-layang itu, korban berdiri di dekat rel kereta api. Sedangkan dari arah barat muncul kereta api Sri Tanjung relasi Yogyakarya - Banyuwangi.
BACA: Petani Jombang Demo Kantor Pemkab Bawa Traktor
Lantaran jarak berdiri terlalu dekat dengan rel dan tak mendengar kereta api datang, korban langsung tertabrak dan tewas di lokasi kejadian.
"Sebelum tertabrak, korban ini berdiri di dekat rel dan menghadap ke utara. Diduga korban ini tak mendengar saat kereta api datang dari arah barat, " ujar Agung Pramono saksi mata.
Petugas Satlantas Polres Probolinggo Kota yang datang usai mendapat laporan kemudian membawa korban ke kamar mayat RSUD dr. Moh Saleh. Selanjutnya, melakukan olah tkp serta memintai keterangan sejumlah saksi di sekitar lokasi.
"Informasi warga korban ini berdiri di dekat rel. Diduga saat kereta api Sri Tanjung melintas korban tidak mengetuinya dan korban tertabrak hingga tewas, " ujar Kapten Muhammad Halil, Danton Polsuska Daop 9 Jember.
(TOM)