Dilepas Khofifah, Seratusan Bus Mudik Gratis Berangkat ke Sejumlah Wilayah di Jatim

Pemprov Jatim kembali menggelar mudik gratis ke sejumlah kawasan di Jatim (Foto / Istimewa) Pemprov Jatim kembali menggelar mudik gratis ke sejumlah kawasan di Jatim (Foto / Istimewa)

SURABAYA : Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa, melepas seratusan bus mudik gratis yang ditumpangi sejumlah pemudik tujuan berbagai wilayah di Jatim. Pelepasan dilakukan di Kantor Dinas Perhubungan Jatim, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Rabu 19 April 2023. Khofifah mengatakan, mudik gratis sengaja digelar oleh Pemprov Jatim untuk mengurangi kemacetan di jalan dan meminimalisasi angka kecelakaan saat mudik Lebaran.

"Ini cukup efektif untuk mengurangi traffic di jalan raya, insya Allah keamanan kendaraan dan penumpang prima," kata Khofifah.

Dia pun berpesan kepada para sopir bus, khususnya tujuan Pacitan, untuk berhati-hati saat berkendara. Supaya para penumpang bisa selamat sampai tujuan. "Tadi saya pesan yang ke Pacitan, daerahnya kan berkelok-kelok, jangan disuruh cepat sopirnya. Jadi sama-sama menjaga suasana yang aman, selamat sampai tujuan," ujar Khofifah.

baca juga : Ditinggal Mudik, Warga Malang Ramai-ramai Titipkan Kendaraan ke Kantor Polisi

Mudik gratis tersebut disambut antusias oleh pemudik. Sebab, mereka menilai mudik gratis sangat aman dan nyaman serta minim risiko kecelakaan di jalan. "Alhamdulillah (mudik gratis) sangat membantu masyarakat yang membutuhkan moda transportasi untuk mudik. Kalau bisa ada terus tiap tahun," kata Rosy, salah seorang pemudik tujuan Pacitan.

 


(ADI)

Berita Terkait