Sosok Rizqi Nabila, Siswi 15 Tahun Asal Ponorogo yang Lolos Fakultas Kedokteran Unair

Rizqi Nabila Ramadhani didampingin kedua orang tuanya. (metrotv) Rizqi Nabila Ramadhani didampingin kedua orang tuanya. (metrotv)

PONOROGO: Wajah Rizqi Nabila Ramadhani tampak berseri-seri. Maklum, gadis berusia 15 tahun asal Ponorogo, Jawa Timur ini baru saja dinyatakan lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang diumumkan Rabu, 24 Maret 2021.

Hebatnya lagi, Rizqi Nabila yang tercatat sebagai siswi SMAN 1 Ponorogo itu diterima di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Bahkan juga akan segera mencatakan diri sebagai mahasiswi termuda. 

Putri dari pasangan Amin Syaifudin dan Novita Rahmawati yang tinggal di Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Mangkujayan,  Kecamatan Ponorogo mengaku bersyukur setelah melihat hasil pengumuman SNMPTN.

"Sejak awal memang ingin jadi dokter. Cita-citanya masuk  kedokteran Unair, alhamdullah akhirnya diterima, " ujar Rizqi Nabila saat ditemui di rumahnya, Rabu 24 Maret 2021.

Sementara orang tua Rizqi menyebut jika putri terbilang anak yang rajin dan disiplin dalam belajar, baik di rumah maupun di sekolah. Saat masih duduk dibangku MTS, Rizqi mengambil kelas akselerasi  dan selesai dalam waktu dua tahun.  

"Begitu juga dibangku SMA, juga mengambil kelas belajar cepat (KBC)  dan lulus  dua tahun juga, " ujar Novita yang terlihat bangga dengan prestasi anaknya.   

Sementara  Kepala Sekolah SMAN 1 Ponorogo, Agus Prasmono mengatakan  sudah melihat potensi Rizqi sejak duduk di bangku kelas 10 (1).

"Prestasinya tcukup menonjol dibanding siswa lainnya.  Total siswa SMA Negeri 1 yang mengikuti program SNMPTN sebanyak 164. Sebanyak 40 siswa diantaranya lolos, " ujarnya  

Selain Rizqi Nabila, satu lagi siswi SMAN 1 Ponorogo atas nama Aisyiyah Azahra Sudarmanto juga diterima di Fakultas Kedokteran Unair Surabaya. Usianya juga tergolong masih muda, 16 tahun.

 


(TOM)

Berita Terkait