BLITAR : Klenteng Poo An Kiong di Kota Blitar ludes terbakar, Senin 22 November 2021. Selain menghanguskan bangunan, api juga membakar seluruh patung dewa dewi yang ada di dalam klenteng. Insiden kebakaran ini terekam video amatir warga.
Dari rekaman itu api terlihat dengan cepat membesar dan membakar seluruh bangunan klenteng. Menurut saksi mata, api berasal dari lantai dasar bangunan klenteng. Banyaknya material bangunan yang mudah terbakar membuat api cepat membesar dan menjalar ke seluruh ruangan.
Upaya pemadaman pun langsung dilakukan petugas dengan menerjunkan 5 unit mobil pemadam satu water canon dan tiga watersuplay. Belum diketahui penyebab kebakaran hebat ini. Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi.
"Sementara kami masih fokus pemadaman terlebih dahulu. Kami juga akan menyisir apakah ada korban atau tidak," kata Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan.
Baca Juga : Juru Doa Gereja di Jombang Perkosa Jemaat Berusia 14 Tahun hingga Hamil
Yudhi mengatakan saat kebakaran terjadi ada seseorang yang setiap hari beraktivitas di dalam klenteng. Namun, belum diketahui apakah yang bersangkutan menjadi korban atau tidak. Informasi yang dihimpun penjaga klenteng berhasil diselamatkan meski pingsan saat kebakaran.
"Informasi yang kami dapat tidak ada korban. Tapi kami masih selidiki, termasuk mencari tahu penyebab kebakaran ini. Apakah ada unsur kesengajaan atau tidak," tuturnya.
(ADI)