Kasus Kematian Covid-19 di Jawa Timur Tertinggi Nasional

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

SURABAYA : Jawa Timur tercatat sebagai provinsi dengan kasus kematian akibat covid-19 tertinggi secara nasional. Angka ini berdasarkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) per Jumat 18 Juni 2021. Jumlah kematian di Jatim mencapai 11.905 kasus. Angka tersebut sudah termasuk penambahan kasus kematian pada Jumat sebanyak 39 orang.

Kasus covid-19 di Jatim juga bertambah 731 kasus sehingga totalnya menjadi 162.116 orang. Untuk pasien sembuh bertambah 408 kasus sehingga akumulasi mencapai 145.976 orang. Sementara provinsi kedua dengan angka kematian tertinggi yakni Jawa Tengah yang mencapai 9.797 kasus. Kemudian disusul DKI Jakarta sebanyak 7.640 kasus dan Jawa Barat 4.532 kematian.

Untuk akumulasi covid-19, DKI Jakarta terbanyak dengan jumlah 463.552 kasus. Disusul Jabar 340.455, Jateng 223.076 dan Jatim 162.116 kasus. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jatim Herlin Ferliana mengatakan, tingginya kasus kematian akibat covid-19 disebabkan banyaknya pasien yang datang ke rumah sakit dalam keadaan parah. Hal ini membuat penanganannya lebih sulit.

"Jadi harapan kami, kalau ada gejala segera ke rumah sakit agar penanganannya lebih mudah," katanya, Sabtu 19 Juni 2021.

BACA JUGA : Tinjau Operasional BPWS, Khofifah: Optimalisasi Pelayanan Covid-19 di Bangkalan

Untuk meminimalisasi tingkat kematian, pihaknya akan terus memperbaiki fasilitas di rumah sakit dan layanan tenaga kesehatan. Kemudian meminta masyarakat menerapkan 5 M agar tidak tertular covid-19, seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

"Jadi orang tidak akan sakit (tertular covid-19) kalau benar-benar menerapkan 5 M," kata Herlin.

 


(ADI)

Berita Terkait