Hati-Hati!, 4 Titik Jalur Wisata Gunung Bromo Ambles

Kondisi jalur menuju Bromo yang ambles membahayakan pengendara (Foto / Metro TV) Kondisi jalur menuju Bromo yang ambles membahayakan pengendara (Foto / Metro TV)

PROBOLINGGO : Wisata Gunung Bromo, Probolinggo sudah dibuka sejak Senin 23 Mei 2021. Namun demikian wisatawan harap berhati - hati saat melintar di jalur menuju Bromo. Sebab, jalur tersebut mengalami amblas di 4 titik.

Amblesnya jalur Bromo ini cukup membahayakan sebab memakan separuh badan jalan. Lebar amblesnya sekitar 3 meter dan panjang sekitar 7 meter dengan kedalaman sekitar 40 senti meter.

Amblesnya jalan ini sangat membahayakan bagi warga maupun pengunjung karena terdapat jurang sedalam lebih dari 30 meter. Amblesnya badan jalan ini yang paling parah di sekitar Desa Wonokerto, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo. Kendaraan roda 4 yang akan melintas ditempat terebut harus secara bergantian.

Poniman, salah satu warga mengatakan amblasnya beberapa badan jalan menuju bromo ini terjadi sejak 1 bulan lalu dan salah satu jalan ambles sangat berbahaya karena dekat dengan tikungan.

BACA JUGA : Polisi Telurusi Aset Bos Arisan Fiktif Lebaran Rp1 Miliar

"Meski sudah ada tanda peringatan, namun kondisi ini diperparah dengan minimnya penerangan di sekitar lokasi sehingga sangat membahayakan jika melakukan perjalanan pada malam hari," katanya.

Sementara, Kasatlantas Polres Probolinggo, AKP Ponses Dadang Martianti mengimbau kepada pengguna jalan agar selalu waspada. Selain itu, pihaknya tetap mengimbau untuk warga dirumah saja karena wabah covid 19 masih ada.

"Meski wisata Gunung Bromo telah dibuka, petugas tetap menghimbau agar tidak melakukan kunjungan wisata ke gunung eksotik ini mengingat covid-19 masih ada disekitar kita," terangnya.

 


(ADI)

Berita Terkait