'Cafe Buas', Nongkrong Ditemani Buaya Muara, Berani Coba?

Salah satu pengunjung menikmati sajian  minuman herbal sambil ditemani buaya muara. (foto/metrotv) Salah satu pengunjung menikmati sajian minuman herbal sambil ditemani buaya muara. (foto/metrotv)

SIDOARJO: Di Sidoarjo ada kafe unik. Bukan sekadar menu minuman yang berbahan herbal. Namun di kafe ini juga ada bonusnya, ditemani binatang-binatang buas!

Café ngeri-ngeri sedap ini ada di Desa Bakalan,  Kecamatan Balong Bendo. Sepintas, konsep cafe alam terbuka ini terlihat sama dengan café-cafe yang telah ada.

Namun bedanya, di cafe ini hanya disajikan minuman dari bahan herbal. Seperti alang-alang, rumput teki, kapulaga hingga jahe. Sementara menu makanan,  ada kerang hijau bumbu rempah dan tumis jamur kuping.
 
Yang lebih beda lagi, para pengunjung café ini juga dijamin tak kesepian. Sebab akan ditemani aneka binatang buas. Mulai dari ular phyton,  musang, iguana hingga buaya muara. Tidak hanya melihat, pengunjung juga bisa diperbolehkan memegang hingga bercanda dengan pengawasan para pawang tentunya.

Salah satu pengunjung, Siti Sholikah mengaku sangat terhibur nongkrong di cafe milik Nur Huda ini. Selain minumnnya menyehatakan, suasana juga meriah karena bercanda dengan hewan-hewan buas.

"Takut juga awalnya, minum sambil dililit ular. Tapi seru akhirnya. Cocok buat anak-anak juga, bisa bermain dengan iguana di tenda, " ujarnya.

Sementara Nur Huda, pengelola café binatang buas ini mengatakan ide pembuatan cafe ini berawal dari nongkrong bersama dengan para pecinta binatang reptil. 

"Kita ingin buka peluang usaha, akhirnya kita padukan konsep cafe dengan binatang reptil. Ke depan kita juga akan kembangkan kalau teman-teman pecinta reptil lain mau gabung, bisa juga kita buka lagi di tempat baru, " ujarnya.      

Selama pandemi covid-19 ini, ada peraturan khusus pagi pengunjung. Harus tertib melaksanakan protokol kesehatan. Tak hanya memakai masker, sebelum dan sesudah memegang binatang-binatang buas ini  juga diwajibkan mencuci tangan.

 


(TOM)

Berita Terkait