iOS 15 Segera Rilis, Bawa Sejumlah Fitur Utama

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

SURABAYA : Apple akan merilis iOS 15 pada 20 September. Perusahaan berbasis di Cupertino tersebut telah mengonfirmasi kehadiran iOS tersebaru ini. Update sistem operasi baru Apple dirinci kembali pada hajat tahunan mereka, WWDC.

iOS 15 membawa perubahan pada sistem notifikasi. Apple memperkenalkan sejumlah fitur untuk membantu menjinakkan jumlah bunyi bip dan getaran iPhone. Focus mode misalnya, akan memungkinkan pengalaman 'do not disturb' yang lebih terkurasi. Anda akan dapat membuat mode khusus untuk skenario yang berbeda, dengan berbagai tingkat akses ke penelepon dan orang yang mengirim pesan.

Focus mode juga dapat mengubah aplikasi yang Anda lihat di layar home, menyesuaikannya dengan yang diperlukan pengguna dulu di setiap skenario. FaceTime mendapatkan sejumlah peningkatan, meskipun beberapa update tidak tiba pada hari pertama.

BACA JUGA : Android 12 Diprediksi Dirilis Oktober

Salah satu tambahan yang lebih menarik adalah FaceTime SharePlay, yang memungkinkan orang menonton video yang disinkronkan bersama di perangkat yang berbeda. Namun, itu tidak akan tersedia saat iOS 15 pertama kali dirilis.

Di Messages, akan ada cara yang lebih mudah untuk melihat link, gambar, dan konten lain yang dibagikan dalam konversi. Bagian 'Shared with you' baru akan menampilkan ringkasan file-file itu, sebagaimana dikutip dari Slash Gears.

Di Apple Maps, ada pengalaman kota yang lebih kaya dengan bangunan terkenal 3D. Fitur berkendara baru juga akan menambahkan detail ekstra, seperti jalur belok, penyeberangan, dan informasi jalur sepeda granular. Petunjuk arah jalan kaki yang lebih baik, dan angkutan umum dengan pemberitahuan waktu nyata tentang kapan Anda harus turun, akan membuat perbedaan bagi mereka yang tidak mengemudi atau berkendara juga.

Di Safari, akan ada dukungan ekstensi, UI baru, Grup Tab – dengan sinkronisasi di berbagai perangkat – dan semua fitur privasi baru Apple. Itu akan membantu memblokir cookie pelacakan dan sejenisnya. Di Mail, Anda dapat mencegah layanan melihat alamat email Anda yang sebenarnya. iOS 15 akan kompatibel dengan model iPhone dari iPhone 6s dan yang lebih baru. Ini juga akan kompatibel dengan iPod touch (generasi ke-7)

 


(ADI)

Berita Terkait