SURABAYA: Di tengah pandemi covid-19, banyak universitas yang menggelar wisuda secara virtual. Namun Universitas Wijaya Kusuma (UWK) Surabaya tetap menggelar wisuda secara tatap muka.
Caranya menggunakan sistem drive thru dan tetap mematahui protokol kesehatan covid-19. Salah satunya dengan meminta mahasiswa menggunakan sepeda motor untuk mengurangi penyebaran covid-19.
Sejumlah mahasiswa mengaku sengaja menggunakan sepeda motor karena lebih praktis dan mengurangi penularan covid-19 antar mahasiswa.
"Meski tidak dihadiri orang tua maupun kerabat tetap senang, karena wisuda digelar secara tatap muka di tengah pandemi covid-19. Daripada digelar daring, " ucap Muhammad Zakky, wisudawan
Sementara Wakil Rektor Bidang Akademik UWK Surabaya Soepriyono mengatakan panitia mengakui tidak mengundang orang tua maupun kerabat dari mahasiswa untuk menghindari kerumunan massa. Para mahasiswa yang sudah mengikuti prosesi wisuda juga diminta langsung meninggalkan lokasi.
"Meski wisuda ini digelar dengan cara drive thru, protokol kesehatan tetap diterapkan secara ketat. Yang terpenting tetap tidak menghilangkan esensi dari prosesi wisuda, " ujarnya.
(TOM)