SURABAYA : Tujuan memasang aksesoris di mobil untuk alasan kenyamanan dan gaya. Namun banyak juga yang mementingkan gaya daripada fungsi. Sebab, sejumlah aksesoris yang dipasang justru membahayakan.
Sebelum memasang, ada baiknya Anda perhatikan dulu aksesori tersebut. Apa saja? Berikut daftar aksesori yang dilarang pada mobil yang dirangkum dari berbagi sumber.
1. Sarung lingkar kemudi
Pemasangan sarung lingkar kemudi memang dapat memperindah tampilan kabin mobil. Tapi sering kali ukuran sarung tidak sesuai dengan lingkar kemudi mobil dan cenderung longgar. Sarung lingkar kemudi yang longgar sangat berbahaya karena bisa membuat tangan terlepas dari lingkar kemudi hingga menyebabkan pengemudi hilang kendali.
2. Karpet lantai bukan OEM
Membeli karpet lantai non-OEM sangat berbahaya, meskipun harganya memang jauh lebih murah. Namun karpet lantai ini tidak dirancang menempel dengan baik di bawah pedal gas atau pedal rem. Hal itu tentunya dapat menyebabkan hilangnya kontrol kendaraan, sebab bisa saja ujung karpet terangkat ke atas dan menekan pedal gas atau rem.
3. Lampu depan berwarna/foglamps
Tidak jarang ditemukan mobil dengan lampu depan dan foglamp berwarna kuning. Banyak yang berpendapat, lampu berwarna kuning bisa meningkatkan pandangan ke depan. Padahal, kenyataannya ini bisa membahayakan visibilitas pengguna jalan lain karena sinar lampu terlalu terang.
Baca juga : Biking Melongo, Mercy Berkarat Ini Dijual Rp21 Miliar
4. Meletakkan benda di dashboard dan spion
Agar kabin terlihat unik, banyak pemilik mobil yang meletakkan benda-benda kesukaan di dashboard dan menaruh gantungan di kaca spion dalam. Padahal ini bisa menghalangi pandangan pengemudi ke depan. Selain itu, bila terjadi pengereman secara mendadak, benda-benda yang diletakkan di dashboard bisa saja terpental dari posisi awal sehingga dapat memecah fokus pengemudi.
5. Kabel listrik aftermarket
Sebagian besar aksesori yang dipasang di kabin mobil membutuhkan sedikit modifikasi. Misalnya, memasang sistem audio dengan tabung bass dan amplifier, atau memasang set lampu headlamp yang kuat membutuhkan kabel tambahan. Pemasangan kabel listrik yang kurang baik dan tidak menggunakan material asli pabrikan dapat menyebabkan panas yang berlebih,
sehingga kemungkinan besar terjadi hubungan pendek (korsleting) hingga terbakar.
6. Aksesori sabuk pengaman
Sabuk pengaman adalah fitur terpenting di dalam mobil. Tapi tidak sedikit pemilik mobil yang memasangkan aksesori tambahan di sabuk pengaman. Padahal, penambahan aksesori bisa mematikan fungsi dari sabuk pengaman dan memiliki efek buruk pada kinerjanya.
(ADI)