Mengeliat, Persebaya Boyong Mantan Striker Timnas

Samsul Arif dan Ady Setiawan resmi menjadi pemain Persebaya. (ft/persebaya) Samsul Arif dan Ady Setiawan resmi menjadi pemain Persebaya. (ft/persebaya)

SURABAYA: Persebaya mulai mengeliar di bursa transfer pemain. Setelah merekut penjaga gawang, Satria Tama, kini giliran striker Samsul Arif Munip dan gelandang Ady Setiawan resmi berseragam Bajol Ijo.

Sekretaris tim Persebaya menjelaskan, perekrutan pemain sudah sesuai dengan kebutuhan pelatih. Mengingat beberapa posisi memang membutuhkan penambahan kekuatan. Khususnya di bagian lini serang.

"Coach Aji menyampaikan pada manajemen butuh penambahan pemain berkualitas. Alhamdulillah kita bisa datangkan Samsul Arif dan Ady Setiawan," ujar  Ram, Rabu 3 Maret 2021

Sementara Samsul Arif mengungkapkan kegembiraannya dapat bergabung dengan Persebaya. Sebab, momen ini sudah ditunggu sejak lama sebagai pemain sepak bola Indonesia.

"Tiap bursa transfer saya selalu dikaitkan dengan Persebaya. Alhamdulillah musim ini bisa terwujud. Karena semua pemain pasti ingin membela klub sebesar Persebaya. Apalagi sebagai warga Jawa Timur, pasti ada kebanggaan tersendiri menjadi bagian dari Persebaya," ujar mantan striker Persela Lamongan ini.

Hampir semua pecinta bola Indonesia pasti sudah mengenal Samsul Arif. Pemain dengan speed kencang ini, menjadi salah satu striker terbaik yang dimiliki Indonesia.

Pemain kelahiran Bojonegoro tersebut juga telah kenyang pengalaman membela tim besar seperti Persib Bandung. Samsul juga telah merasakan 17 penampilan bersama timnas Indonesia.

Sementara Adi Setyawan, meski belum pernah membela timnas namun sering menjadi tulang punggung di timnya. Gelandang enerjik ini tercatat pernah menjadi pemain Barito Putera pada musim 2018-2019.

Musim lalu, Andy berseragam Persela Lamongan. Bersama Laskar Joko Tingkir, selalu tampil sejak menit awal di tiga pertandingan. Pemain kelahiran Bima ini juga sempat mencetak satu gol sebelum akhirnya kompetisi dibubarkan.

Ady juga termasuk dalam skuad Martapura FC di tahun 2017. Di mana saat itu pertandingan yang mempertemukan antara Martapura dan Persebaya selalu berjalan keras.

"Saya salut dengan Bonek. Karena saya sudah pernah menyaksikan sendiri bagaimana stadion dipenuhi Bonek. Baik waktu di kandang Martapura ataupun di Gelora Bung Tomo. Saya sampai merinding waktu itu," kenang Ady.

Rencananya, kedua pemain anyar ini  akan langsung mengikuti latihan perdana Kamis pagi 4 Maret 2021. Sebelumnya mereka sudah menjalani tes swab antigen dan dinyatakan negatif.

 


(TOM)

Berita Terkait