Hobi Membawa Hoki, Penangkar Iguana Beromzet Belasan Juta

Iguana jantan yang dijadikan indukan di tempat penangkaran milik Gatot (Foto / Metro TV) Iguana jantan yang dijadikan indukan di tempat penangkaran milik Gatot (Foto / Metro TV)
MAGETAN : Hobi unik Gatot Suratno mendatangkan rezeki. Remaja warga Desa Kentangan, Magetan ini menyulap rumahnya menjadi tempat penangkaran iguana. Siapa sangka, hewan hasil penakaran itu banyak diminati oleh pecinta hewan.

Gatot nampak telaten merawat hewan iguana kesayanganya. Setiap hari, ia memberi makan dan rutin memandikan iguana agar terlihat bersih dan menggemaskan. Rutinitas ini juga untuk kesehatan iguana di tengah cuaca yang ekstrim saat ini.

"Makanan favorit mereka adalah sayuran, seperti kangkung, sawi dan biasanya buah pisang," kata Gatot.

Menurut Gatot, induk jantan iguana berjenis kelamin laki-laki membutuhkan perawatan ekstra agar dapat dikawinkan dengan iguana betina dan mampu menghasilkan puluhan telur atau iguana anakan.

Saat ini sudah puluhan anak iguana berhasil ia tangkar. Biasanya per satu ekor hewan iguana anakan dijual mulai harga Rp300 ribu hingga Rp1 juta.

"Pembelinya datang dari berbagai daerah. Mulai daro Madiun, Magetan, Ngawi dan Ponorogo. Kebanyakan mereka adalah pecinta hewan," terangnya.  

Menurut Gatot, menjadi penangkar iguana menjadi bisnis rumah menjajikan, terutama disaat pandemi covid-19.

Sementara itu, salasatu pembeli Iguana Asi Asharianto mengaku ia datang untuk membeli iguana untuk dijadikan hewan koleksi kesayanganya di rumah.

"Iguana hewan unik mirip sekali dengan hewan purba. Selain itu, perawatanya juga mudah," ujarnya.

 


(ADI)

Berita Terkait