SURABAYA: Dukungan terhadap Emil Dardak sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Jatim mengalir sehari jelang Musyawarah Daerah (Musda) VI di Surabaya, Kamis 20 Januari 2022. Total, ada sebanyak 12 DPC yang mendukung secara tertulis kepada wakil gubernur Jatim ini.
"Dari 38 DPC yang ada, 12 solid mendukung mas Emil Dardak," kata Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Michael Edy Hariyanto dalam keterangan tertulis, Rabu, 19 Januari 2021.
Michael menyampaikan 12 Ketua DPC sudah menandatangani surat dukungan. Ia memastikan tidak ada dukungan ganda. Selain itu, meyakini dukungan bakal terus bertambah.
"Surat-surat dukungan ini ada pada kami," ujarnya.
Sebelumnya, Michael mempertanyakan klaim calon ketua DPD Demokrat Jawa Timur lainnya, Bayu Airlangga. Bayu mengaku mendapat 30 dukungan DPC.
BACA: Susul Suami, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Jatim Meninggal Terpapar Covid-19
Michael yakin Emil sosok ideal memimpin Demokrat Jawa Timur. Sosok Emil dinilai tak jauh beda dengan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
"Saya dan para Ketua DPC se-Jatim percaya pada Mas Emil karena kami melihat sosok Mas AHY sebagai tokoh muda berprestasi, pada diri beliau," ucapnya.
Michael mengatakan butuh kepemimpinan yang kuat dan jujur untuk membuat Jatim kembali menjadi lumbung suara bagi Demokrat. "Kami yakin Demokrat Jatim akan kembali berjaya," ucap dia.
(TOM)