1. Kurangnya jam tidur
Mayoritas pria memilih begadang hingga larut malam guna melakukan aktivitas atau rutinitas harian seperti kuliah, bekerja, hangout bersama teman, hingga bermain game. Pada akhirnya jam istirahat Anda pun berkurang sebelum melakukan aktivitas kembali. Perlu diketahui, jika jam tidur kurang dari batas wajar akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh. Nantinya, tubuh akan mengalami kesulitan untuk menyerap air dengan baik, sehingga kulit akan terlihat kering dan tidak segar, ditambah lagi munculnya kantung mata.
2. Kurang berolahraga
Sama halnya dengan kurang tidur, kurang berolahraga juga dapat memicu penampilan pria cepat tua. Sebab, dengan melakukan kegiatan fisik bisa membuat Anda terlihat bugar dan membuat kulit lebih kencang. Selain itu, penampilan fisik juga jadi lebih menarik dibanding saat jarang berolahraga. Jika Anda memiliki aktivitas yang padat, cukup luangkan waktu 30 – 60 menit setiap hari guna untuk berolahraga.
Baca Juga : 5 Tips Memutihkan Gigi Secara Alami
3. Banyak konsumsi alkohol
Bagi Anda yang yang suka dengan minuman beralkohol sebaiknya hindari kebiasaan buruk ini. Alkohol selain berpengaruh pada kesehatan tubuh, juga bisa berdampak pada penampilan wajah. Agar kesehatan tubuh tetap terjaga, sebaiknya perbanyak konsumsi air putih. Anda harus selalu sedia air putih kemanapun pergi. Gunakan tumbler agar bisa membawa air dalam jumlah banyak dan bisa mengurangi sampah plastik.
4. Salah kostum
Dalam berpakaian, diwajibkan untuk memakai busana yang sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada. Seperti memakai baju kasual dan formal sesuai dengan tempat. Anda juga tidak boleh asal dalam memilih warna pakaian dan bentuk pakaian supaya penampilan jadi lebih maksimal. Dengan begitu, Anda akan terlihat berwibawa dan lebih percaya diri.
5. Banyak konsumsi makanan tidak sehat
Makanan cepat saji alias junk food memang sangat enak untuk dikonsumsi. Namun jika mengkonsumsi secara berlebih juga gak baik bagi kesehatan tubuh. Sebaiknya konsumsi makanan yang kaya akan nutrisi dan vitamin untuk menjaga penampilan tetap percaya diri dan ideal. Dengan banyak konsumsi buah dan sayur setiap hari, tubuh akan terlindungi dari berbagai macam masalah kesehatan.
(ADI)