Ratusan Rumah di Situbondo Diterjang Banjir

Banjir menerjang ratusan rumah  di wilayah Kecamatan Besuki, Situbondo, Jawa Timur, Rabu malam 15 Desember 2021. (metrotv) Banjir menerjang ratusan rumah di wilayah Kecamatan Besuki, Situbondo, Jawa Timur, Rabu malam 15 Desember 2021. (metrotv)

SITUBONDO: Banjir menerjang ratusan rumah  di wilayah Kecamatan Besuki, Situbondo, Jawa Timur, Rabu malam 15 Desember 2021. Tak ada korban jiwa. Sementara kerugian masih dalam pendataan petugas gabungan.

Sedikitnya ada 127 rumah warga di  tiga desa yang diterjang banjir. Yaitu, Desa Kalimas, Besuki dan Desa Pesisir. Ketinggian air bervariasi, dari 50 hingga 1 meter  lebih.

Sementara lokasi terparah  ada di Dusun Petakungan. Air dengan ketinggian 1,5 meter merendam sebanyak 35 rumah. Banjir ini akibat hujan dengan intensitas tinggi di hulu lereng Gunung Argopura membuat Sungai Jumain meluap.

BACA: SDN Kemlagi Lor Terendam Banjir, Belajar Dialihkan Daring

Sekitar dua jam, air mulai surut dan warga masih bertahan di rumah. Mereka membersihkan material lumpur yang masuk dalam warga. Sejumlah warga yang panik, tak sempat menyelamatkan barang-barang perabot hingga terendam.

"Mudah-mudahan ada bantuan, semua  alat masak hanyut terbawa arus, " keluh Jumarti, salah satu warga.

 

 


(TOM)

Berita Terkait