Jelang Kejurprov, IPSI Surabaya Jaring Pesilat Terbaik di Gelangang Remaja

Ketum IPSI Surabaya Bambang Haryo bersama para juara Kejurcab/ist Ketum IPSI Surabaya Bambang Haryo bersama para juara Kejurcab/ist

SURABAYA: Jelang Kejuraan Provinsi (Kejurprov) 2023, Pengurus Kota (Pengkot) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) menjaring atlet terbaik lewat ajang Kejurcab di Gelanggang Remaja, Selasa 17 Januari 2023.

Ratusan pesilat dari berbagai pergurusan silat di Surabaya ikut ambil bagian. Mereka tampil di berbagai kelas untuk berebut juara sekaligus masuk tim silat IPSI Surabaya di Kejurprov Jatim 2023 yang akan digelar di  Blitar, 19-20 Februari mendatang.

"Kita siapkan atlet-atlet Surabaya yang terbaik melalui kejuaraan ini (Kejurcab) untuk tampil di Kejurprov, " ujar Ketua IPSI Surabaya, Bambang Haryo Soekartono di sela-sela menyaksikan partai final.

BACA: Aklamasi, Mantan Wali Kota Batu Pimpin PRSI Jatim

Ditambahkan Bambang Haryo, para juara Kejurcab di masing-masing kelas diyakini punya kualitas dan bisa menjadi andalan Surabaya untuk bertarung di Kejurprov.

"Tentu targetnya mempertahankan juara umum. Waktu persiapan memang pendek untuk Kejurprov di Blitar, semua butuh kerja keras untuk meraih hasil terbaik," tandas Bambang Haryo.

 


(TOM)

Berita Terkait