Jalan Ambrol Akibat Abrasi, Truk Tronton Nyungsep!

Truk tronton nyungsep di jalan Desa Batu Bintang, Kabupaten Pamekasan/metrotv Truk tronton nyungsep di jalan Desa Batu Bintang, Kabupaten Pamekasan/metrotv

PAMEKASAN: Truk tronton nyungsep di jalan Desa Batu Bintang, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Senin 26 Desember 2022. Sebelumnya, jalan nasional penghubung dua kabupaten ini amblas akibat abrasi air laut.
 
Beruntung tidak ada korban jiwa. Ipung, pengemudi truk tronton Nopol W 9678 U, bermuatan bahan bangunan asal Kabupaten Sidoarjo masih bisa selamat. Terlihat badan mobil bagian depan nyungsep ke lubang besar yang ada di tengah jalan.  

Diketahui, jalan yang berada di bibir pantai tersebut memang sudah lama mengkhawatirkan. Namun puncaknya beberapa bulan terakhir. Saat cuaca buruk, ombak besar terus menerus menerjang membuat abrasimengikis bagian bawah jalan raya, hingga akhirnya ambrol.

BACA: 2 Pos Pengamanan Nataru di Magetan Ambruk Diterjang Angin Kencang

"Kronologi kejadiannya berawal saat truk melaju dari arah barat melewati jalan yang sempat amblas karena beberapa pekan ini gelombang tinggi yang menyebabkan abrasi. Skibatnya truk nyungsep dan lubangnya semakin lebar, " ujar Kapolsek Tamberu, AKP Safril Selfianto.

AKP Safril meminta warga terus berhati-hati. Selain itu dihimbau agar tidak melakukan perjalanan apabila tidak ada kepentingan yang mendesak.

"Cuaca ekstrem yang tidak menentu seperti angin kencang dan debit air laut yang cukup tinggi. Kita berharap warga tetap berhati-hati, " pesannya.


(TOM)

Berita Terkait