Romantis, Ini Alasan Striker Persebaya Wilkson Memilih Nomor 84

ose Wilkson bersama manajer tim Candra Wahyudi setelah tanda tangan kontrak. (foto/persebaya) ose Wilkson bersama manajer tim Candra Wahyudi setelah tanda tangan kontrak. (foto/persebaya)

SURABAYA: Striker Jose Wilkson resmi menandatangani kontrak berdurasi satu tahun bersama Persebaya Surabaya. Pemain asal Brasil itu memilih nomor punggung tak lazim, yaitu 84. Apa alasannya? 

Awalnya, Wilkson ingin memakai nomor 11. Namun nomor itu  sudah lama dikenakan Supriadi, rising star Persebaya. Akhirnya, pemain yang sebelumnya berlaga di kasta tertinggi Liga Malta itu memilih 84. 

Bukan tanpa alasan, nomor punggung 84 dipilih  Wilkson adalah bentuk ungkapan cintanya kepada sang istri. 

"Itu adalah tahun kelahiran istri saya, saya kenakan itu agar terasa selalu dekat dengannya," ujar Wilkson dikutip dari laman resmi Persebaya. 

BACA: Portugal Hancurkan Israel, Ronaldo Cetak Gol

Sebagai pendatang baru di sepak bola Indonesia, Wilkson tidak ingin terlalu banyak sesumbar. Komitmen utamanya adalah memberikan yang terbaik bagi tim. Baginya prestasi individual akan mengikuti apabila klub yang dibelanya juga bisa tampil maksimal.

"Yang pasti saya harus berusaha lebih keras lagi. Kalau Taisei menargetkan 10 gol, maka saya akan berusaha mencetak gol sebanyak-banyaknya," terang eks pemain Hibernians FC tersebut.


Usai taken kontrak, Wilkson langsung mengikuti latihan bersama pada Rabu 9 Juni 2021.  Seluruh menu latihan disantapnya. Tidak tampak perbedaan kondisi fisik yang cukup signifikan meski baru datang di Surabaya. 


(TOM)

Berita Terkait