Tayang Hari Ini, Berikut Deretan Film Sebelum Nonton Doctor Strange 2

Doctor Strange: In the Multiverse of Madness. Foto: Marvel Doctor Strange: In the Multiverse of Madness. Foto: Marvel

JAKARTA: Film Marvel Cinematic Universe (MCU) Doctor Strange: In the Multiverse of Madness tayang perdana hari ini, Kamis, 5 Mei 2022, di seluruh bioskop Indonesia. Film yang dibintangi Benedict Cumberbatch ini tentunya telah dinanti-nanti oleh para pecinta fiksi bertema pahlawan.

MCU dikenal dengan filmnya yang memiliki alur cerita saling berkesinambungan. Sebelum menonton Doctor Strange: In the Multiverse of Madness, ada sejumlah film yang wajib untuk disaksikan kembali.

Dirangkum dari Medcom.id, berikut empat rekomendasi film dan series Doctor Strange: In the Multiverse of Madness yang wajib untuk ditonton:

1. Doctor Strange (2016)

Film pertama yang wajib ditonton adalah Doctor Strange. Film ini merupakan awal dari Stephen Strange yang merupakan seorang dokter (Benedict Cumberbatch) kemudian menjadi ahli sihir. Selain memiliki kekuatan sihir Strange juga mampu mengendalikan Time Stone.

2. WandaVision

Selanjutnya untuk series WandaVision yang harus sobat Medcom tonton. Hal ini penting memahami arc Multiverse of Madness karya Wanda Maximoff. Jadi jangan kelewatan untuk nonton series ini sebelum berangkat ke bioskop.

3. What If...?

Serial animasi  What If...? berhubungan langsung dengan Multiverse, tetapi dengan cara yang berbeda dari sekuel Doctor Strange. Namun, hanya episode pertama yang direferensikan di Multiverse of Madness. Selain itu, episode yang berkaitan dengan Doctor Strange in the Multiverse of Madness adalah episode empat ("What If... Doctor Strange Lost His Heart Instead of His Hands?") dan episode lima ("What If... Zombies?!").

4. Spider-Man: No Way Home

Film ini adalah bagian penting terakhir dalam persiapan Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Doctor Strange muncul sebagai karakter pendukung dalam film dan dalam upaya untuk membantu Peter akhirnya memecahkan multiverse, dengan berbagai realitas yang datang.


(UWA)

Berita Terkait