Mobil Pemudik dari Surabaya Terbakar di Sampang, Begini Kondisi 9 Penumpang

Kondisi mobil pemudik yang terbakar (Foto / Metro TV) Kondisi mobil pemudik yang terbakar (Foto / Metro TV)

SAMPANG : Mobil jenis Carry yang memuat pemudik dari Surabaya terbakar di Jalan Raya Torjun, Kecamatan Torjun Sampang, Jumat 29 April 2022. Diduga kebakaran terjadi karena korsleting listrik pada salah satu kabel.

Informasinya, mobil terbakar memuat sembilan orang. Mereka hendak pulang dari Surabaya menuju kampung halaman di Kedungdung, Sampang. Para penumpang nyaris terpanggang. Beruntung, mereka bisa segera keluar dari mobil dan mengamankan barang bawaannya.

Kejadian itu langsung ditangani Polsek Torjun dan Unit Lakalantas Sampang. Kapolsek Torjun AKP Heriyanto mengungkapkan, kejadian itu tidak menelan korban jiwa. Penumpang segera turun setelah sempat terlihat ada percikan api di bagian kabel kendaraan.

"Melihat ada masalah, sopir turun dan melihat percikan api pada saluran bensin. Sehingga penumpang langsung turun semua, " katanya.

Sementara itu, Kanit Lakalantas Polres Sampang Ipda Eko Puji Waluyo mengatakan kejadian itu tidak mengganggu arus lalu lintas. "Hanya efek panas saia akibat api yang membuat pengendara sedikit menghindar di lokasi. Namun hanya terjadi sebentar, " katanya.

Baca juga : Esk Syiah Sampang Akhirnya Berlebaran di Kampung Halaman


(ADI)

Berita Terkait