Menikmati Pesona Pohon Kerdil di Wisata Randugede

Ratusan bonsai dipamerkan di lokasi Wisata Randugede, Magetan. (metrotv) Ratusan bonsai dipamerkan di lokasi Wisata Randugede, Magetan. (metrotv)

MAGETAN: Para penikmat tanaman bonsai di Kabupaten Magetan, Jawa Timur mempunyai cara untuk mendongkrak ekonomi sekaligus menyalurkan hobi pada masa  pandemi covid-19 seperti ini.  

Caranya, mereka menggelar pameran bonsai yang dipusatkan di lokasi Wisata Randugede, Kecamatan Plaosan, Magetan.Pesertanya tidak hanya dari lokal saja, namun juga dari luar Magetan.

Ada ratusan bonsai yang dipajang dalam pameran yang dimulai sejak 4 November 2020 lalu. Tidak hanya dari Magetan namun juga ada berbagai macam pohon kerdil dari Nganjuk, Ponorogo, Kediri dan berbagai kota lainnya.

"Pameran bonsai ini sebagai upaya para pecinta bonsai untuk mendongkrak ekonomi masyarakat.  Selain memberi ruang ekspresi bagi para pecinta bonsai di Magetan dan luar daerah, " ujar Panitia Pameran Bonsai, Agus Riyanto.

Tercatat, lebih 125 bonsai yang dipamerkan.  Harganya bermacam-macam, tertinggi mencapai  Rp 50 juta. Sesuai jadwal, pameran bonsai akan berakhir 8 November 2020. Para penikmat bonsai bisa menikmati aneka macam bonsai, atau bisa membelinya kalau berminat.

 

 


(TOM)

Berita Terkait