Lahir 1 Juli, 10 Warga Surabaya Dapat SIM Gratis

 Merry Christin, salah satu penerima SIM gratis dari Satlantas Polrestabes Surabaya. (foto/metrotv) Merry Christin, salah satu penerima SIM gratis dari Satlantas Polrestabes Surabaya. (foto/metrotv)

SURABAYA. Memperingati Hari Bhayangkara Ke-74, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Surabaya mengratiskan pembuatan Surat Ijin Mengemudi (SIM)  bagi pemohon yang lahir pada 1 Juli. 

Tercatat, ada 10 warga mendapatkan SIM gratis dari Satuan Penyelenggara Administrasi   (Satpas)  SIM Colombo, Satlantas Polrestabes Surabaya, Rabu 1 Juli 2020.  

Kanit Regident Polrestabes Surabaya, AKP Mulyanto  mengatakan Satpas Colombo memberi kuota SIM gratis bagi sepuluh pemohon yang tanggal lahirnya 1 Juli atau bertepatan dengan Hari Bhayangkara. 

“SIM gratis ini, kita berikan pada pemohon SIM baru  maupun perpanjangan.  Khusus untuk permohonan pembuatan SIM A dan C. Ini salah satu kado kami untuk masyarakat di Hari Bhayangkara, “ ujarnya. 

Salah satu warga penerima SIM gratis, Merry Christin mengatakan mendapatkan informasi adanya SIM gratis bagi masyarakat yang lahir 1 Juli dari media massa.

“Tahu dari media, katanya ada SIM gratis, kebetulan lahir saya sesuai syarat, 1 Juli. Ini pertama kali saya mengurus SIM.  Senang sekali bisa dapat SIM dan gratis, “ ujarnya tersenyum.  

Meski mendapatkan SIM gratis,  para pemohon tetap mengikuti serangkaian tahapan sebelum SIM diterbitkan.   Mulai dari surat keterangan sehat, KTP dan harus mengikuti ujian teori maupun praktik. 


(TOM)

Berita Terkait