Rute Kerata Api Gresik-Sidoarjo Mulai Beroperasi

Perdana, kereta komuter rute Gresik-Sidoarjo dioperasikan PT KAI (Foto / Metro Tv) Perdana, kereta komuter rute Gresik-Sidoarjo dioperasikan PT KAI (Foto / Metro Tv)

GRESIK : PT KAI Daops 8 Surabaya mulai mengoperasikan kereta jarak pendek Gresik-Sidoarjo melalui Stasiun Indro. Di hari pertama dioperasikan penumpang serta warga yang ingin melihat terlihat membludak. Hal ini membuat PT KAI membatasi penumpang hanya 70 persen dari kapasitas.

Kereta komuter di Stasiun Indro ini hanya melayani satu kali keberangkatan saja per hari. Sehingga penumpang warga Gresik harus pulang ke Gresik dengan transportasi lain di hari yang sama, atau mereka bisa pulang ke Gresik dengan kereta ke esokan harinya.

"Tarif komuter ini hanya Rp5 ribu sekali jalan," kata Humas PT KAI Daops 8 Surabaya, Luqman Arif.

Luqman mengatakan setiap hari, komuter ini akan singgah di Stasiun Indro pada pukul 12.11 wib. Dalam sekali jalan, kereta ini melewati sejumlah stasiun. Di antaranya stasiun Indro, Kandangan, Tandes, Pasar Turi, Gubeng, Wonokromo, Waru, Gedangan sampai Stasiun Sidoarjo.


Dibukanya rute baru ini membuat masyrakat antusias. Mereka tampak membeludak dan tak tertib protokol kesehatan. Pihak KAI membatasi jumlah penumpang hanya  70 persen dari total kapasitas kereta yang mencapai 200 penumpang lebih.

 

 


(ADI)