Keren, Ratusan Siswa SMP Bersih-bersih Sampah di Lokasi Resepsi 1 Abad NU

Aksi bersih-bersih sama di sekitar Stadion Gelora Delta Sidoarjo/clicks.id Aksi bersih-bersih sama di sekitar Stadion Gelora Delta Sidoarjo/clicks.id

SIDOARJO: Sejumlah siswa SMP berseragam pramuka terlihat berada di sekitar Stadion Gelora Delta Sidoarjo, tempat digelarnya resepsi 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU), Selasa 7 Februari 2023.

Ratusan siswa datang dengan membawa plastik besar. Terlihat sibuk memunguti sampah yang ditinggalkan jamaah di sekitar GOR. Mereka adalah siswa SMP YPM 7 dan MTs YPM 2 Sarirogo Sidoarjo.

Total 'pasukan semut' yang diturunkan untuk menyapu sampah sekitar 150 siswa terbagi menjadi 10 kelompok.  “Kami dibagi beberapa kelompok untuk membersihkan sampah disekitar stadion,” ungkap Siva, salah satu siswi.

BACA: Dibuka dengan Pemukulan Bedug Digital, Jokowi: NU Harus Beradaptasi di Tengah Perubahan

Mereka terdiri dari anggota Osis, Pramuka dan siwa yang mendaftar sebagai relawan. Menurut Diva, mereka memulai membersihkan sampah sejak pukul 7.00 pagi.

“Senang saja bisa partisipasi di acara Satu Abad NU ini. Ini kan, peristiwa ini bersejarah, ” terang siswa yang duduk di bangku kelas 9.


(TOM)