Hari Anak Nasional, Badut Polisi Tanamkan Disiplin Protokol Kesehatan

Polresta Sidoarjo menghadirkan badut polisi dalam peringatan Hari Anak Nasional. (foto/metrotv) Polresta Sidoarjo menghadirkan badut polisi dalam peringatan Hari Anak Nasional. (foto/metrotv)

SIDOARJO:  Meski masih diselimuti pandemi covid-19, Polresta Sidoarjo tetap mengelar acara dalam memperingati Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh setiap tanggal  23 Juli.

Peringatan Hari Anak Nasional ini dilaksanakan di Balai Desa Pepelegi, Kecamatan Waru, Rabu 22 Juli 2020.  Sebanyak 60 siswa dari empat sekolah Taman Kanak-kanak (TK),  guru dan orang tua siswa datang dalam kegiatan ini.

Selain diajak bernyanyi bersama,  anak-anak yang hadir juga dihibur penampilan badut.  Badut berseragam polisi ini membuat anak-anak tertawa.  Apalagi penampilannya mengemaskan dengan perut  dan badannya membungkuk saat berjalan.

Tak sekadar mendapat hiburan dan hadiah, anak-anak ini juga diajak disiplin mengikuti protokol kesehatan. Termasuk  orang tua dan guru agar selalu mengadaptasikan rajin mencuci tangan dengan sabun, mengenakan masker atau face shield dan selalu jaga jarak sedikitnya satu meter seperti yang dilakukan saat acara.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Sumardji mengatakan  anak-anak ini termasuk kelompok rentan tertular.  Di sisi lain mereka selama ini masih tergantung pada orang tua  sehingga harus selalu diperhatikan protokol kesehatannya.

“Anak-anak ini rentan tertular covid-19 untuk itu di peringatan hari anak ini kita juga tanamkan displin. Dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan wilayah sidoarjo diharapkan bisa segera terbebas  dari covid-19, “ harapnya.


(TOM)

Berita Terkait