CLICKS: Libur lebaran masih panjang. Mudik dilarang lebih baik di rumah aja. Tapi bingung mau ngapain. Nah, tak ada salahnya menonton film horor.
Sensasi menakutkan dan menegangkan membuat daya tarik tersendiri. Apalagi ditonton bareng-bareng sama keluarga. Dijamin seru deh...
Ada banyak film di Netflix yang mampu menemani libur lebaran. Berikut lima pilihan film horor seru:
1. Army of The Dead
Film zombie kedua garapan sutradara Zack Snyder setelah film Dawn of the Dead. Film ini menampilkan ketegangan dari sekelompok tentara bayaran yang beraksi saat wabah virus zombie menyebar di seluruh kota.
Kisahnya diawali dengan konspirasi yang dilakukan oleh pemerintah Amerika Serikat yang melepas sebuah wabah misterius dari pangkalan militer rahasia yang berlokasi di Nevada. Hal tersebut menyebabkan warga di sekitar kota Las Vegas menjadi mayat hidup yang kelaparan.
Kekacauan itu membuat Scoot Ward (Dave Bautista) menerima sebuah misi berbahaya. Ia diminta untuk mengambil uang dari brankas sebuah kasino dan berhadapan dengan lawan yang mengerikan.
2. There's Someone Inside Your House
Diadaptasi dari novel Stephanie Perkins dengan judul yang serupa, There's Someone Inside Your House menceritakan tentang wanita muda yang baru saja pindah rumah dan akan menyelesaikan gelar sekolah menengahnya.
Namun, saat kelulusan semakin dekat, sosok misterius bertopeng masuk ke dalam hidupnya dan berusaha mengungkap rahasia tergelap dan terdalam dari dirinya.
3. My Wife And I Bought a Ranch
Mengisahkan tentang pasangan muda yang menemukan rumah impian di Idaho. Namun, setelah membeli rumah tersebut, rupanya ada ruh jahat yang harus ditenangkan dengan berbagai ritual yang cukup rumit, yang malah membuat mereka terluka seiring waktu.
4. Things Heard and Seen
Film karya Shari Springer Berman dan Robert Pulcini ini menceritakan tentang pasangan muda yang tinggal di rumah terkutur. Mereka baru saja pindah ke pertanian dekat kota kecil di bagian utara New York.
Setelah menemukan berbagai kejanggalan, mereka mencari dan menemukan bahwa ternyata rumah tersebut telah dikutuk oleh pembunuhan mantan pemiliknya, dan sebuah misteri telah mengungkap masa lalu mereka yang gelap.
5. O2
Film ini menyuguhkan kisah menegangkan dari seseorang yang mulai kehabisan oksigen dalam unit cryco. Setelah sadar, Laurent, pemeran utama dalam film O2 harus bergulat dengan pelariannya dan ingatannya yang kembali.
(TOM)