Kios Elpiji di Surabaya Meledak, 8 Orang Luka Bakar

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

SURABAYA : Kios elpiji di Jalan Candi Lontar Wetan meledak, Kamis 20 April 2023. Ledakan ini membuat 8 orang mengalami luka bakar. Tak hanya itu, naas itu juga membuat pagar dan atap rumah hancur.

Sudarmanto, ketua RT di sekitar lokasi mengaku sempat mendengar ledakan hingga tiga kali. Saat ledakan pertama, ia melihat pagar rumah dan puing-puing bangunan terpental hingga ke jalan.

“Ledakannya satu kali besar, dua kali kecil. Itukan bangunan dibuat gudang. Tapi di depannya ada pegawai yang lagi memindahkan elpiji,” ujar Sudarmanto

Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya, Dedik Irianto menyebutkan delapan korban antara lain, Samuel (40) mengalami luka bakar sekitar 80 persen, Timotius (21) mengalami luka bakar sekitar 80 persen, Sandy (26) mengalami luka bakar sekitar 80 persen, dan Keisya (24) mengalami luka bakar sekitar 30 persen. Keempat korban itu langsung dibawa ke RSUD Dr Soetomo Surabaya.

baca juga : Lebaran Idul Fitri 1444 H 2023 Hari Sabtu 22 April, 35 Lokasi Rukyat Tak Lihat Hilal

Kemudian, Yoshua (20) dan Jonathan langsung dibawa RS Mujirahayu Surabaya. Sementara dua korban lainnya mendapatkan penanganan oleh warga sekitar. “Unit tempur pos kandangan tiba di TKK (Tempat Kejadian Kebakaran) langsung melakukan pemadaman. Api pokok padam pukul 16.47 WIB, ada 12 mobil yang kami kerahkan,” tegas Dedik.

Dedik menyampaikan, sementara pihaknya menduga jika penyebab kebakaran karena kebocoran gas LPG. Namun, untuk memastikan, pihaknya meminta awak media menunggu hasil pemeriksaan dari pihak kepolisian. “Untuk penyebab pastinya kita menunggu dari kepolisian ya,” pungkasnya.


(ADI)

Berita Terkait