MOJOKERTO: Seorang pemalak sopir di Kabupaten Mojokerto, Jawa dihajar warga hingga babak belur. Warga gerah dengan aksi pelaku memintai uang kepada sejumlah sopir yang melintas maupun parkir di Pusat Perbelanjaan Sepatu Trowulan.
Pelaku diketahui bernama Muhammad Hamdani, warga Gemekan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto. Sebelum dihajar, pelaku diseret keluar dari warung. Meski ada yang berupaya mengamankan, namun warga tak terima. Pelaku terus dipukuli dan ditendang hingga mengucurkan darah.
"Banyak orang tadi. Orangnya di sini ditarik diseret. orang nya satu dihajar sekitar 25 orang, " ujar Yanti, saksi mata, pemilik warung.
Dari informasi yang dihimpun, pelaku kerap meminta jatah uang kepada para sopir yang melintas di Jalan Raya Watesumpak, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto dan parkir di depan Pusat Grosir Sepatu Trowulan. Tidak tangung-tanggung, para sopir dimintai uang Rp 500 ribu.
BACA: Mulai Besok, Ribuan Sopir Truk Demo ODOL Lagi, Awas Macet!
"Narget mobil, minta pajekan sopir-sopir truk. Mintanya tidak sedikit Rp 500 ribu. Dikasih sedikit tidak mau. Tadi itu dapat Rp 9 ribu, minta di daerah Trowulan, bypass Mojoagung, " ujarnya.
Tak hanya memaksa dan mengancam akan melukai, saat beraksi pelaku juga membawa stiker bukti jasa pengawalan truk. Jika tidak diberi uang, pelaku akan langsung mengambil surat-surat kendaraan.
Beruntung nyawa pelaku terselamatkan. Sejumlah petugas Satreskrim Polres Mojokerto yang mendapat laporan datang ke lokasi dan mengamankan pelaku dari amukan warga. Dari tangan pelaku disita satu unit sepeda motor dan uang hasil pemalakan sebesar Rp 9 juta.
(TOM)