CLICKS: Seperti yang kita tahu kucing menjadi hewan peliharaan yang cukup populer dan menjadi favorit masyarakat Indonesia. Di balik sosoknya yang menggemaskan, kucing memiliki kebiasaan yang dapat merugikan kita sebagai majikannya.
Salah satunya yang cukup menjengkelkan adalah kebiasaan mencakar. Tak jarang sofa hingga jok sepeda motor kesayangan Anda jika menjadi target cakaran kucing di rumah.
Nah, untuk mengatasi hal tersebut, tim Clicks.id telah merangkum tips agar kucing tidak lagi mencakar jok motor Anda, berikut informasinya.
1. Berikan alternatif untuk kucing mencakar
Mencakar merupakan cara kucing memelihara kesehatan dan tetap aktif. Nah, maka dari itu solusi terbaik yang dapat Anda lakukan adalah menyediakan tempat khusus baginya untuk melakukan kebiasaan tersebut.
Coba berikan keset khusus yang dirancang untuk mendorong kucing menggosokkan cakarnya dengan lembut. Letakkan benda itu di area yang sering ditempati kucing.
2. Pasang cover jok
Solusi yang dapat Anda coba selanjutnya adalah dengan memasang cover jok. Saat ini sudah banyak jenis cover jok yang tersedia di pasaran. Bisa juga dengan menggunakan kain bekas yang dapat menutupi jok tersebut.
Namun, tetap saja cara ini tidak menutup kemungkinan si kucing tetap mencakar cover jok Anda.
Baca juga: Awas! Ini Bahaya Atap Rumah Bocor Jika Dibiarkan
3. Parkir motor di tempat yang aman
Jika mengetahui jok motor Anda menjadi sasaran cakaran kucing, usahakan untuk tidak memarkir motor di sembarang tempat. Carilah tempat yang berbeda dari biasanya agar mengecoh si kucing.
4. Taburkan bubuk kopi di jok motor
Banyak yang menilai jika kucing yang sudah sering berada di jok motor, maka mereka akan meninggalkan aroma khas sebagai penanda teritorinya. Untuk mengecoh aroma khas tersebut banyak yang beranggapan menebarkan bubuk kopi akan menjadi solusi agar kucing tidak lagi menghinggapi jok motor Anda.
Nah, itulah beberapa tips untuk mengatasi kucing yang suka mencakar jok motor Anda. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
(NAI)