Ngeri, Plafon Warkop di Gresik Dijadikan Sarang Piton

Petugas Damkarla Gresik berhasil mengevakuasi ular piton di plafon warkop (Foto / Istimewa) Petugas Damkarla Gresik berhasil mengevakuasi ular piton di plafon warkop (Foto / Istimewa)

GRESIK : Kenikmatan Ozi (22) saat menyeruput kopi terusik. Dia tak sengaja melihat ada ular piton sepanjang 2,5 meter nangkring di atas plafon warung kopi di Jalan Tridharma Gresik. Tak berfikir lama, pemilik warkop itupun melapor ke petugas Damkarla Gresik.

Usai memperoleh laporan itu, petugas akhirnya tiba di lokasi. Petugas lantas menuju ke plafon tempat ular bersarang. Namun, saat hendak ditangkap ular sepanjang 2,5 meter itu malah lari ke ruang sebelah.

Setelah perburuan yang lama, petugas akhirnya berhasil menangkap piton tersebut. Setelah itu ular dievakuasi dan di lepas liarkan ke hutan. “Saya sempat lompat dari kursi setelah melihat ular tersebut,” kata Ozi, Sabtu 3 Desember 2022.  

Kepala Dinas Damkarla Gresik, AH.Sinaga menyatakan ada empat petugas yang dikerahkan mengevakuasi ular piton tersebut. “Sudah kami evakuasi agar tidak mengganggu warga beraktivitas. Kami juga menghimbau kepada warga menghubungi petugas piket bila menemukan ular atau binatang melata lainnya yang dianggap membahayakan,” katanya.

baca juga : Bea Cukai Madura Sita 1,3 Juta Batang Rokok Ilegal


(ADI)