Ketua Umum PBNU Sebut Muhaimin Iskandar Calon Presiden 2024

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, KH Said Aqil Siradj Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, KH Said Aqil Siradj

TULUNGAGUNG. Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj menyebut nama Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden tahun 2024.

Pernyataan itu dilontarkan Said Aqil Siradj saat pembukaan Muktamar Pemikiran Dosen PMII yang digelar secara  daring di Tulungagung, Jawa Timur, Senin 5 April 2021.

“Yang saya hormati, Ketua Majelis Pembina IKAPMII Gus Dr Abdul Muhaimin Iskandar, calon presiden tahun 2024,” kata Said Aqil disambut tepuk tangan para peserta.

Dalam acara itu, Said Aqil Siradj menjadi pembicara sesi pertama secara daring dengan tema “Indonesia Emas, Isu dan Tantangan Masa Kini” Dalam mukadimahnya ia menyapa beberapa pimpinan Ikatan Alumni PMII.

Sementara Ketua Umum PKB sekaligus Ketua Majelis Pembina IKAPMII, Muhaimin Iskandar mengatakan, sebagai ketua umum partai politik, dirinya  memiliki amanah untuk menjadi calon presiden, namun pemilihan presiden dinilai masih lama.

“Sebagai ketua umum (PKB) memiliki amanah untuk itu, tapi ya kita masih lama, yang penting kerja maksimal aja,” ujar Muhaimin.


(TOM)

Berita Terkait