Jelang Moto GP 2022, Sirkuit Mandalika Terus Berbenah

Sirkuit Mandalika (Foto / Istimewa) Sirkuit Mandalika (Foto / Istimewa)
JAKARTA : Fasilitas penunjang Sirkuit Mandalika Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat terus ditata untuk menyambut ajang MotoGP Maret 2022. Pantauan di lokasi, Rabu 1 November 2021, sejumlah pekerja tampak mengerjakan pembangunan akses jalan bagi pejalan kaki dan akses jalan kendaraan terutama menuju pintu masuk sirkuit.

Selain itu, beberapa alat berat terlihat beroperasi untuk menata drainase dan parkir di sisi barat sirkuit maupun di sisi timur. Salah satu pekerja Suherman mengatakan, fasilitas penunjang Sirkuit Mandalika yang sedang ditata seperti pemasangan pembatasan akses jalan untuk pejalan kaki, drainase, penataan parkir dan median jalan di area sirkuit.

"Pemasangan paving blok ini untuk pejalan kaki menuju pintu masuk Sirkuit sisi barat dari area parkir yang ada," katanya.

Sebelumnya, Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Ricky Baheramsjah mengatakan, penyelenggara WSBK dan MotoGP, Dorna Sport, turut mengapresiasi jalur balap dan konfigurasi desain Sirkuit Mandalika.

Baca Juga : 5 Kejadian Tak Terduga di Sirkuit Mandalika, Unboxing Ducati Ilegal hingga Copet Handphone

"Memang ada beberapa catatan dari pihak Dorna, namun itu tidak menjadi masalah karena WSBK merupakan 'test event' untuk MotoGP. Namun Dorna Sport puas dengan sirkuitnya. Bahkan mulai besok MGPA dan DORNA Sport sudah langsung bekerja mempersiapkan penyelenggaraan MotoGP pada bulan Maret 2022," kata Ricky.

Namun pihak MGPA percaya bahwa dengan dukungan penuh dari pemerintah, maka proses perbaikan dan persiapan MotoGP 2022 akan segera rampung. “Nanti kita akan menyaksikan lagi juara dunia MotoGP diumumkan di Indonesia,” katanya.

Sirkuit Pertamina Mandalika yang merupakan satu-satunya street circuit MotoGP di dunia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan MotoGP Maret 2022.

 


(ADI)

Berita Terkait