Gempa Magnitud 4,1 Guncang Pacitan Pagi Ini

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

PACITAN : Gempa terkini Magnitudo 4,1 mengguncang Pacitan, Jumat 23 Juni 2023. Gempa terjadi pukul 05.40 WIB. Informasi dari BMKG mencatat, gempa berada di koordinat 10.26 Lintang Selatan (LS) dan 110.86 Bujur Timur (BT) atau 232 km Barat Daya Pacitan, Jatim. Sementara kedalaman gempa 10 Km.

"#Gempa Mag:4.1, 23-Jun-2023 05:40:42WIB, Lok:10.26LS, 110.86BT (232 km BaratDaya PACITAN-JATIM), Kedlmn:10 Km #BMKG," tulis BMKG

BMKG juga mengingatkan data tersebut bisa berubah sesuai analisis lebih lanjut. Sementara sampai saat ini belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. "Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," katanya.

baca juga : Mayat Pria Diduga Korban Pembunuhan Tergeletak di Tol Surabaya-Mojokerto

 


(ADI)

Berita Terkait